Kamis, 13 November 2014

DESKRIPSI MORFOLOGI DAN MANFAAT TUMBUHAN MAWAR (Rosa canina L.)



DESKRIPSI MORFOLOGI DAN MANFAAT  TUMBUHAN MAWAR (Rosa canina L.)

MAKALAH
UNTUK MEMENUHI TUGAS AKHIR MATA KULIAH
Botani Tumbuhan Berpembuluh
Yang dibimbing oleh Dra. Eko Sri Sulasmi, M.S.


Oleh :
Lenny Yunia Nurwega
120342422481




The Learning University





UNIVERSITAS NEGERI MALANG
FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM
JURUSAN BIOLOGI
Mei 2014
Kata Pengantar

Puji syukur kehadirat Allah SWT yang selalu melimpahkan rahmat serta hidayahNya, sehingga penulis dapat menyelesaikan makalah tentang “Mawar (Rosa canina L.)” ini dengan lancar dan tepat waktu. Juga tidak lupa sholawat serta salam semoga selalu tercurahkan pada junjungan kita Nabi Muhammad SAW. 
Proyek penelitian ini dilakukan guna memenuhi tugas akhir semester genap 2014, untuk mata kuliah Botani Tumbuhan Berpembuluh yang dibimbing oleh Dra. Eko Sri Sulasmi, M.S. Pada kesempatan kali ini penulis ingin mengucapkan rasa terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua pihak yang telah turut serta membantu sehingga tuagas ini dapat terselesaikan, yaitu :
1.    Dra. Eko Sri Sulasmi, M.S. selaku dosen pembimbing mata kuliah Botani Tumbuhan Berpembuluh yang dengan sabar selalu membimbing Offering H/2012.
2.    Kakak-kakak asisten dosen yang selalu membimbing dan membantu Offering H/2012.
3.  Teman-teman di offering H yang selalu membantu dan memberi semangat dalam menyelesaikan tugas ini.
Penulis menyadari sepenuhnya bahwa laporan proyek ini masih jauh dari sempurna. Oleh karena itu segala kritik dan saran selalu diharapkan penulis demi menyempurnakan laporan proyek ini. Akhirnya apabila ada bagian dari laporan proyek ini yang kurang berkenan, penulis menyampaikan permintaan maaf yang sebesar-besarnya. Semoga makalah ini dapat bermanfaat bagi semua pihak.

Malang, 4 Mei 2014

Penulis            
           
Daftar isi
A.    Latar Belakang ............................................................................................1
B.     Tujuan .........................................................................................................3
C.     Manfaat........................................................................................................3
D.    Tabel Data....................................................................................................4
E.     Deskripsi......................................................................................................5
F.      Foto..............................................................................................................6
G.    Manfaat Tumbuhan......................................................................................8
H.    Sebaran.........................................................................................................9
I.       Kesimpulan dan Saran................................................................................10
Daftar Rujukan



A.    Latar Belakang

Tanaman adalah mahluk hidup yang tidak dapat berpindah tempat dan memproduksi makanannya sendiri. Sangat berbeda dengan hewan terutama manusia yang menggantungkan hidupnya dengan mahluk hidup lainnya, dengan bantuan sinar matahari makanan tanaman diproduksi sendiri menggunakan unsur-unsur anorganik yang terdapat di tempat sekitar mereka hidup. Proses ini disebut fotosintesis dan dilakukan oleh semua jenis tanaman. Sifat tanaman ini disebut autotrof, dan karena sifat inilah tanaman selalu ditempatkan di tempat pertama di setiap rantai makanan mahluk hidup.
Pada tanaman proses fotosintesis dilakukan di siang hari dikala matahari menyinari bumi. Proses ini adalah proses biokimia yang juga dilakukan oleh jenis lumut dan bakteri untuk memproduksi makanan. Photos artinya cahaya dan dengan menggunakan cahaya matahari inilah tumbuhan mengubah gas karbondioksida dan unsur-unsur mineral dalam tanah serta air untuk menghasilkan gula (glukosa) dan oksigen. Proses ini dilakukan oleh zat hijau daun bernama klorofil yang berada di daun dan dilindungi oleh lapisan lilin untuk mencegah penguapan. Gula disini disimpan tumbuhan sebagai cadangan energi, dan oksigen yang dihasilkan dinikmati oleh semua mahluk hidup di dunia ini.
Tanaman sendiri dibagi menjadi beberapa jenis, seperti lumut, bryophita, pteridophita dan tumbuhan berbiji dengan perkiraan terdapat sejumlah 350.000 spesies yang tersebar di seluruh dunia. 287.655 spesies sudah berhasil diidentifikasi dan sisanya belum. Tanaman dipelajari sebagai objek dari sebuah cabang ilmu pengetahuan disebut botani atau ethnobotani. Tanaman selain berfungsi sebagai penyedia oksigen di dunia juga memiliki banyak manfaat bagi mahluk hidup.
Tanaman saat ini menjadi salah satu penyedia bahan makanan bagi manusia, baik secara langsung ataupun tidak langsung. Secara langsung tanaman menyediakan bahan makanan pokok seperti gandum, beras dan jagung serta berbagai jenis sayuran dan buah-buahan yang penting untuk nutrisi manusia serta budidaya lainnya seperti kopi, teh, gula, bir, alkohol, dan lain-lain. Selain itu tanaman juga menjadi bahan olahan untuk produk lain seperti mentega, minyak goreng, susu kedelai, dan yang lainnya. Tanamanpun menjadi bahan makanan hewan yang juga menjadi makanan manusia.
Sebagai produk yang bukan makanan, tanaman menghasilkan kayu yang berguna bagi bangunan, kertas, perabot, dan sebagainya, juga sebagai bahan pembuat kain. Hasil tanaman dari jaman purba juga bermanfaat untuk bahan bakar yaitu batu bara. Untuk dunia kedokteran tanaman menghasilkan aspirin, morfin, quinine, dsb dan produk herbal non kimiawi seperti ginseng, temulawak, kunyit, jahe yang digunakan untuk pengobatan tradisional. Tanaman juga menjadi bahan utama kebutuhan rumah tangga dan kecantikan serta menjadi bahan utama pembuatan karet, plastic, permen karet dan bahan kimia organik yang digunakan untuk ilmu pengetahuan dan percobaan.
Banyak sekali jenis tanaman yang beredar sebagai tanaman hias. Tanaman ini dipelihara oleh berbagai pecinta tanaman baik untuk sekedar menghiasi tempat tinggal mereka ataupun untuk meneduhkan lingkungan, mendinginkan temperatur, mengurangi hembusan angin, mengurangi kebisingan, menambah privasi dan melindungi tanah dari erosi.
Begitu banyak manfaat tanaman, sehingga tidak semua manfaat dan fungsi dari tumbuhan dapat diketahui seluruhnya. Terkadang manusia bahkan seringkali tidak mengetahui nama dari tumbuhan tersebut. Padahal tumbuhan dapat diketahui fungsi dan manfaatnya jika diketahui spesiesnya. Salah satu tahapan sebelum mengenal nama tumbuhan ialah melalui pencandraan terhadap tanaman, pencandraan meliputi pengamatan terhadap struktur morfologi organ-organ tumbuhan tersebut. Hasil dari pencandraan tersebut bisa dijadikan dasar untuk mendeskripsikan dan mengklasifikasikan suatu tumbuhan.
Di Fakultas Matematika Dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Malang terdapat banyak tanaman yang dijadikan penghias dan penghijau taman. Salah satunya adalah mawar (Rosa canina L.)yang terdapat di depan gedung Biologi. Meski banyak orang yang mengetahui dan menanam tanaman ini, namun tidak semua orang mengetahui nama ilmiah dari mawar. Sehingga saya membuat papan nama ilmiahnya agar orang lain dapat mengetahui nama ilmiah mawar. Selain itu saya membuat makalah ini agar orang tau manfaat mawar selain penghias taman atau halaman.

A.    Tujuan
1.      Mendeskripsikan morfologi tanaman Mawar (Rosa canina L.)
2.      Mengetahui manfaat tanaman Mawar (Rosa canina L.)
3.      Mengetahui penyebaran tanaman Mawar (Rosa canina L.)

B.     Manfaat
1.      Memberikan informasi kepada masyarakat dan mahasiswa Biologi.tentang tanaman Mawar (Rosa canina L.)
2.      Memotivasi mahasiswa Biologi untuk mengembangkan penelitian lebih jauh mengenai manfaat tanaman Mawar (Rosa canina L.)





C.    Tabel data
Deskripsi
Keterangan
Daun
Jumlah helaiannya
Majemuk
Kelengkapan daun
Bertangkai dan berpelepah
Bentuk helaian daun
Bulat telur
Tepi daun
Bergerigi
Ujung daun
Tumpul
Pangkal daun
Membulat
Permukaan atas daun
Gundul (Glaber)
Susunan tulang daun
Menyirip
Peruratan
Jala
Tekstur
Licin (Mengkilat)
Warna permukaan atas daun
Hijau Gelap
Filotaksis
Berhadapan
Ciri khusus
Memiliki stipula
Batang
Terna / Berkayu
Berkayu
Arah tumbuh batang
Tegak
Bentuk batang
Silindris
Ada tidaknya cabang
Ada
Percabangan
Simpodial
Permukaan batang
Berduri
Warna batang
Hijau Tua
Umur
Berumur Pendek
Ciri lain
Bagian tua agak kecoklatan
Akar
Sistem perakaran
Tunggang
Bagian-bagian akar
Bulu Akar
Warna akar
Coklat

Tipe perbungaan
Simosa

Warna Bunga
Tidak di ketahui
Bunga
Kelengkapan
Lengkap
Simetri bunga
Tidak di ketahui
Kelamin bunga
Banci
Kaliks/kelopak:
-          Jumlah sepal
-          Jumlah lingkaran
-          Warna

- Tidak di ketahui
- Tidak di ketahui
-Hijau
Korolla/mahkota:
-          Jumlah petal
-          Jumlah lingkaran
-          Warna

- Tidak di ketahui
- Tidak di ketahui
- Tidak di ketahui
Jumlah benang sari
Tidak di ketahui
Jumlah putik
Tidak di ketahui
Rumus bunga
Tidak di ketahui
*Keterangan:   Tidak ditemukan bunga dan buah pada tanaman, sehingga tidak dapat di candra

D.    Deskripsi


Mawar adalah suatu jenis tanaman semak dari genus Rosa sekaligus nama bunga yang dihasilkan tanaman ini. Mawar liar yang terdiri lebih dari 100 spesies kebanyakan tumbuh di belahan bumi utara yang berudara sejuk. Spesies mawar umumnya merupakan tanaman semak berduri atau tanaman memanjat yang tingginya bisa mencapai 2 sampai 5 meter. Walaupun jarang ditemui, tinggi tanaman mawar yang merambat di tanaman lain bisa mencapai 20 meter.
Sebagian besar spesies mempunyai daun yang panjangnya antara 5-15 cm, dua-dua berlawanan (pinnate). Daun majemuk yang tiap tangkai daun terdiri dari paling sedikit 3 atau 5 hingga 9 atau 13 anak daun dan daun penumpu (stipula) berbentuk lonjong, pertulangan menyirip, tepi tepi bergerigi, ujung daunnya tumpul dan berduri pada batang yang dekat ke tanah. Mawar sebetulnya bukan tanaman tropis, sebagian besar spesies merontokkan seluruh daunnya dan hanya beberapa spesies yang ada di Asia Tenggara yang selalu berdaun hijau sepanjang tahun.
Bunga terdiri dari 5 helai daun mahkota dengan perkecualian Rosa sericea yang hanya memiliki 4 helai daun mahkota. Warna bunga biasanya putih dan merah jambu atau kuning dan merah pada beberapa spesies. Ovari berada di bagian bawah daun mahkota dan daun kelopak.
Bunga menghasilkan buah agregat (berkembang dari satu bunga dengan banyak putik) yang disebut rose hips. Masing-masing putik berkembang menjadi satu buah tunggal (achene), sedangkan kumpulan buah tunggal dibungkus daging buah pada bagian luar. Spesies dengan bunga yang terbuka lebar lebih mengundang kedatangan lebah atau serangga lain yang membantu penyerbukan sehingga cenderung menghasilkan lebih banyak buah. Mawar hasil pemuliaan menghasilkan bunga yang daun mahkotanya menutup rapat sehingga menyulitkan penyerbukan. Sebagian buah mawar berwarna merah dengan beberapa perkecualian seperti Rosa pimpinellifolia yang menghasilkan buah berwarna ungu gelap hingga hitam. (Anonima, 2014)
E.     Foto
Keterangan
Gambar
Tanaman Mawar
Daun
Batang
Cabang dan daun
Kuncup/ Tunas



















F.     Manfaat Tumbuhan

Selain sebagai tanaman hias, hadiah dan bahan baku parfum, mawar punya berbagai manfaat lain. Misalnya, bagi dunia kecantikan, bunga mawar sering dijadikan bahan untuk perawatan wajah, kulit dan rambut. Sedangkan dalam dunia kesehatan, bunga mawar dijadikan sebagai obat untuk beberapa penyakit seperti menurunkan kolsterol, mencegah penyakit jantung, meringankan gejala flu, diare, serta infeksi saluran kemih. Berbagai manfaat Mawar:
1.             Menghilangkan Jerawat.
Air bunga mawar merupakan bahan pembersih alami yang kaya antioksidan dan mampu membunuh bakteri penyebab jerawat. Cuci wajah Anda dengan air hangat yang sudah dicampur dengan air mawar.
2.             Perawatan Kulit.
Menjaga keseimbangan pH alami kulit dapat dilakukan dengan air mawar. Air mawar dapat menyeimbangan produksi sebum pada kulit. Hal ini dapat digunakan baik untuk kulit berminyak maupun kulit kering. Air mawar juga mampu melawan berbagai penyakit kulit dan eksim.
3.             Kesehatan Rambut
Air mawar baik untuk kesehatan rambut karena dilengkapi dengan penyejuk alami yang dapat melembapkan. Cukup tuangkan beberapa tetes air mawar saat keramas bersamaan dengan sampo untuk menciptakan aroma khas yang wangi. Bisa juga digunakan setelah keramas, tuangkan pada rambut yang masih basah, dan pijat lembut untuk membantu pertumbuhan rambut Anda. Selain itu, air mawar juga dapat mengatasi peradangan di kulit kepala dan memberantas ketombe.
4.             Kesehatan Mata
Mata lelah dan lingkaran gelap di bawah mata bisa diatasi dengan air mawar. Air mawar juga dapat digunakan untuk mengatasi mata merah dan meradang. Teteskan 2-3 tetes pada mata, lalu tutup selama beberapa menit untuk membersihkan mata. Lakukan secara rutin untuk menghindari infeksi mata.
5.             Mengatasi bengkak pada kaki
Caranya dengan mengambil 2-3 bunga mawar lalu ditambah 30gram daun sembung setelah itu cuci bersih. Kemudian rebus dengan air 600ml lalu minum airnya selama 2 kali sehari.
(Anonimb, 2014)
G.    Sebaran
Tumbuhan mawar umumnya ditanam sebagai tanaman hias di pekarangan dan taman. Tumbuh pada berbagai jenis tanah dengan kandungan humus yang tinggi dan tata air cukup, mulai dari ketinggian 200 m sampai 1800 m di atas permukaan laut. Mawar hampir dapat ditemui di seluruh dunia. Mawar tersebar di berbagai benua seperti Eropa, Asia, Amerika, Afrika dan Australia. Di Indonesia mawar bisa ditemui hampir dimana saja. Di Jawa, Kalimantan, Sumatra, Papua, Bali, Sulawesi, dapat ditemukan berbagai spesies mawar.
Curah hujan bagi pertumbuhan bunga mawar yang baik adalah 1500-3000 mm / tahun. Memerlukan sinar matahari 5-6 jam per hari. Di daerah cukup sinar matahari, mawar akan rajin dan lebih cepat berbunga serta berbatang kokoh. Tanaman mawar mempunyai daya adaptasi sangat luas terhadap lingkungan tumbuh, sehingga dapat ditanam di daerah beriklim dingin/sub-tropis maupun di daerah panas/tropis.
  
  
  
H.    Kesimpulan dan Saran
Kesimpulan
            Mawar (Rosa canina L.) adalah tanaman semak berduri atau tanaman memanjat yang tingginya bisa mencapai 2 sampai 5 meter bahkan 20 meter. Daunnya majemuk dengan tiap tangkai daun terdiri dari paling sedikit 3 atau 5 hingga 9 atau 13 anak daun dan daun penumpu (stipula) berbentuk lonjong, pertulangan menyirip, tepi tepi bergerigi, ujung daunnya tumpul dan batangnya berduri.
Mawar (Rosa canina L.) memiliki banyak manfaat bagi manusia. Seperti sebagai tanaman hias, hadiah dan bahan baku parfum. Selain itu bagi dunia kecantikan, bunga mawar sering dijadikan bahan untuk perawatan wajah, kulit dan rambut. Sedangkan dalam dunia kesehatan, bunga mawar dijadikan sebagai obat untuk beberapa penyakit seperti menurunkan kolsterol, mencegah penyakit jantung, meringankan gejala flu, diare, dan infeksi saluran kemih. 
Tanaman mawar mempunyai daya adaptasi sangat luas terhadap lingkungan tumbuh, sehingga dapat ditanam di daerah beriklim dingin/sub-tropis maupun di daerah panas/tropis. Mawar hampir dapat ditemui di seluruh dunia. Mawar tersebar di berbagai benua seperti Eropa, Asia, Amerika, Afrika dan Australia.

            Saran
Seperti yang telah disebutkan di atas, mawar memiliki berbagai manfaat yang sangat berguna khususnya bagi umat manusia. Tidak ada salahnya, apabila kita menanam mawar (Rosa canina L.) di taman maupun pekarangan rumah. Bunganya yang cantik dan harum akan menyegarkan lingkungan. Batangnya yang berduri pun dapat membuat orang enggan untuk memetiknya. Jadi, tanamlah (Rosa canina L.) di sekitar lingkungan agar kita dapat memetik banyak manfaat darinya.










Daftar Rujukan
Anonima, 2014. Mawar. http://id.wikipedia.org/wiki/Mawar (online) diakses tanggal 4 Mei 2014
Anonimb, 2014. Manfaat Bunga Mawar Untuk Kesehatan Dan Kecantikan. http://manfaatbuahdaun.blogspot.com/2014/02/manfaat-bunga-mawar.html (online) diakses tanggal 4 Mei 2014
http://yanx-berwarna.blogspot.com/2011/12/ketahui-tentang-si-im0et-bunga-mawar.html (online) diakses tanggal 4 Mei 2014

Tidak ada komentar:

Posting Komentar